Perjalanan Tim BCA Malang Menaklukkan Puncak Mahameru - Mahameru. Nama puncak gunung tertinggi di pulau Jawa ini, memang memiliki daya tarik yang kuat bagi para pecinta alam. Sehingga dapat mendaki hingga ke puncak dan menaklukkan tantangan dalam perjalanannya merupakan satu kebanggaan tersendiri bagi seorang pendaki gunung. Dan, meskipun tidak tertulis, pencapaian ini merupakan legitimasi sebagai seorang pendaki gunung sejati.
Tim BCA Malang Menaklukkan Puncak Mahameru |
Begitu pula dengan tim pecnta alam Bank BCA Rajabali, Malang yang dipimpin oleh Agus Priono. Untuk dapat melakukan pendakian ke Mahameru, tidak semudah jaman dulu. Saat ini kuota untuk para pendaki dibatasi hanya 600 orang dalam sehari dan harus melakukan pendaftaran secara online terlebih dahulu.
Sehingga, dua bulan sebelumnya, tim Pecinta Alam BCA yang terdiri dari Agus Pri, Hendrawan, Pencit, Fandi, Bagus, Bayu dan Sule telah melakukan pendaftaran terelbih dahulu. Dan, awal bulan inilah perjalanan mereka dimulai.
Nah, untuk mengikuti kisah perjalanan Tim Pendaki Gunung BCA Malang ini, mari kita ikuti ulasan ayodolenrek berikut ini.
Perjalanan Tim BCA Lainnya :
Pendakian Tim BCA Malang Menuju Mahameru
1. Ranupane – Ranu Kumbolo
Perjalanan Tim Pecinta Alam BCA Malang dimulai dari basecamp di Ranu Pane lalu bergerak menuju Ranu Kumbolo. Perjalanan menuju danau yang indah di lereng Semeru ini haru melewati beberapa pos pendakian yaitu Pos 1,2,3,4 yang dapat ditempuh dalam waktu sekitar 3 jam.
Basecamp Ranu Pane |
Saat berada di Pos 3, Tim BCA Malang ini bertemu dengan para pendaki dari Malaysia, maka terjadilah perkenalan yang berujung dengan foto bersama.
Bersama pendaki dari Malaysia di Pos 3 |
Moment yang indah dan sempat diabadikan dalam bentuk video adalah saat tim BCA melakukan sholat berjamaah di pinggir danau Ranu Kumbolo. Satu kegiatan yang patut menjadi teladan bagi para pendaki lainnya terutama bagi pemeluk agama Islam.
Sholat Di Ranu Kumbolo |
Apapun kondisinya baik fisik maupun lingkungan, Sholat adalah satu kewajiban yang harus ditunaikan terlebih dahulu.
Ranu Kumbolo |
2. Ranu Kumbolo – Kalimati
Kemudian setelah berisitirahat di Ranu Kumbolo, Tim BCA Malang melanjutkan perjalanan menuju Kali Mati. Dalam perjalanan menuju Kali Mati ini ada beberapa tempat yang harus dilalui dan menyuguhkan pemandangan alam yang sangat indah yaitu Tanjakan Cinta, Padang Savana, Cemoro Kandang dan Jambangan.
Padang Savana Semeru |
Tanjakan Cinta |
Lama perjalanan menuju Kali Mati sekitar 3 jam lamanya. Dan, ketika sampai, Tim BCA Malang segera mendirikan tenda dan bermalam di tempat ini. Pemandangan alam yang membentang pada malam hari, sungguh indah, dimana sambil merebahkan diri kita dapat memandang gugusan bintang yang luar biasa indahnya di angkasa raya.
Fandi di Kalimati, Semeru |
3. Kalimati – Mahameru
Lalu dari Kali Mati perjalanan Tim BCA dilanjutkan menuju Arcopodho. Setelah istirahat sejenak, perjalanan dilanjutkan kembali hingga sampailah di Puncak Mahameru.
Pemandangan indah di puncak Mahameru adalah saat matahari terbit atau sunrise, namun untuk dapat menikmati indahnya pemandangan alam ini, kita harus berangkat pada dini hari atau sekitar jam dua pagi.
Perjalanan Menuju Mahameru |
Dan, suhu udara di Mahameru dapat mencapai kisaran antara 10 hingga 4 derajat Celcius, bahkan bisa mencapai minus pada saat kemarau bahkan tak jarang bisa ditemui Kristal-kristal es, kondisi udara seperti ini yang harus diwaspadai oleh semua pendaki.
Bahaya lainnya saat berada di Mahameru adalah kemunculan kabut yang biasa datang pada siang, sore dan malam hari. Selain itu badai angin mungkin saja akan terjadi pada bulan Januari hingga Desember.
Puncak Mahameru |
Akhirnya, sampailah para pecinta alam dari Bank BCA Rajabali, Malang ini di puncak tertinggi di pulau Jawa yaitu Mahameru. Tampak wajah-wajah yang memancarkan kelegaan, kegembiraan dan kelelahan bercampur aduk menjadi satu. Namun, di puncak Mahameru, semua jerih payah dan pengorbanan mereka terbayar lunas berikut bunganya.
Tim BCA di Puncak Mahameru |
Penutup
“Gunung tinggi kan kudaki, lautan luas kan ku seberangi ..”
Satu ungkapan yang mewakili semangat perjuangan Tim Pecinta alam BCA Malang dalam menaklukkan puncak Semeru.
Dan, apa yang dicari?
Mungkin seperti syair lagu di atas, mereka mencari cinta sejati.
Karena berada di puncak tertinggi seperti Mahameru ini, kita akan merasakan betapa besarnya alam semesta dan manusia tak ubahnya seperti sebutir pasir di lautan. Sehingga akan muncul kekaguman kepada Sang Maha pencipta lalu menundukkan hati kita atas segala kurnia dan memohon ampunan atas dosa-dosa kita.
Maka, cinta sejati akan menyentuh hati kita.
Semoga…
Artikel Lainnya :
- Hutan Pinus Wajak, Wisata Alam Terbaru Di Lereng Gunung Semeru
- Luar Biasa ! Keluarga ini Mendaki Gunung Semeru Bersama-sama
- Perjalanan Tim BCA Malang Mendaki Gunung Sindoro, Temanggung, Jawa Tengah
suuiip... tetap semangat...
BalasHapus