Jalan-jalan Ke Twin Towers Petronas, Malaysia

Jalan-jalan Ke Twin Tower Petronas, Malaysia – Perjalanan wisata ayodolenrek kali ini cukup jauh yakni ke negeri tetangga Malaysia. Dan yang menjadi destinasi wisata adalah Menara Kembar Petronas atau Twin Towers Petronas, Malaysia.  Lalu yang menjadi nara sumbernya adalah Yuntyas dan Susilowati, dua orang alumni smanda Malang angkatan 1988 yang gemar travelling.

twin tower petronas; twin tower petronas ticket; twin tower petronas height; twin tower petronas wiki; twin tower petronas restaurant; twin towers petronas; twin towers petronas skybridge; twin towers petronas kuala lumpur; twin towers petronas wiki; twin towers petronas malaysia; wisata malaysia; tour malaysia; ayodolenrek; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Yuntyas dan Keluarga di Twin Towers Petronas
Tahun 2017

Seperti kita ketahui, Menara kembar Petronas adalah dua buah Gedung pencakar langit kembar milik perusahaan Petronas yang berada di Kuala Lumpur, Malaysia. Twin Towers Petronas ini sempat menjadi salah satu gedung tertinggi di dunia jika dilihat dari tinggi pintu masuk utama ke bagian struktur paling tinggi.

Perancangan dan pembangunan Menara kembar ini dilakukan oleh perusahaan asing yaitu Adamson Associates Architects, dari Kanada bersama dengan Cesar Pelli dari Cesar Pelli of Cesar Pelli & Associates Architects Amerika Serikat. Sedangkan desain Interior yang dipilih adalah desain budaya Islam dimana merupakan budaya yang telah mengakar di Negeri Upin dan Ipin.

Sejarah Pembangunan Menara Kembar Petronas

Menara kembar dengan ketinggian menara 451,9 meter (1483 kaki) sudah termasuk antena menara, dibangun mulai tahun 1992 hingga tahun 1998. Total lantai yang dimiliki oleh Twin Towers ini adalah 83 lantai. Tower II selesai lebih dulu yang dikerjakan oleh perusahaan Korea lalu sebulan kemudian Tower I selesai dibangun.

twin tower petronas; twin tower petronas ticket; twin tower petronas height; twin tower petronas wiki; twin tower petronas restaurant; twin towers petronas; twin towers petronas skybridge; twin towers petronas kuala lumpur; twin towers petronas wiki; twin towers petronas malaysia; wisata malaysia; tour malaysia; ayodolenrek; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Yuntyas Di Menara Kembar Petronas, Malaysia
Tahun 2012

Semenjak berdiri dengan megahnya, Menara Kembar petronas ini tercatat sebagai gedung tertinggi di dunia. Akan tetapi, pada tanggal 17 Oktober 2003, rekor Petronas Twin Towers sebagai gedung tertinggi di dunia sejak tahun 1998 dikalahkan oleh gedung Taipei 101 di Taiwan dan Burj Khalifa di Dubai. Meskipun demikian, Menara Kembar Petronas tetap memegang gelar sebagai menara kembar tertinggi di dunia.

twin tower petronas; twin tower petronas ticket; twin tower petronas height; twin tower petronas wiki; twin tower petronas restaurant; twin towers petronas; twin towers petronas skybridge; twin towers petronas kuala lumpur; twin towers petronas wiki; twin towers petronas malaysia; wisata malaysia; tour malaysia; ayodolenrek; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Susi dan Andini di Twin Towers Petronas

Dengan menerapkan aspek seni dan budaya Muslim sebagai rancangan bangunannya, maka bagian luar bangunan yang terbuat dari kaca dan baja, memiliki motif yang terdapat dalam seni Islam. Sementara desain bangunan menyerupai Rub el Hizb, yaitu bintang dengan delapan titik terbentuk dari dua persegi empat yang saling bertumpukan.

twin tower petronas; twin tower petronas ticket; twin tower petronas height; twin tower petronas wiki; twin tower petronas restaurant; twin towers petronas; twin towers petronas skybridge; twin towers petronas kuala lumpur; twin towers petronas wiki; twin towers petronas malaysia; wisata malaysia; tour malaysia; ayodolenrek; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Yuntyas dkk di Twin Towers Petronas
Tahun 2014

Bahan dari pusat kedua menara tersebut adalah beton inti berukuran 23 meter kali 23 meter yang berfungsi sebagai penyangga sebagian besar struktur bangunan dan lingkar luar tiang-tiang penyangga. Galian pondasi yang menembus lapisan tanah keras di lokasi ini terhitung sangat dalam sehingga kedua menara ini dibangun diatas galian fondasi terdalam di dunia dengan kedalaman 120 meter.

Isi Menara Kembar Petronas

Pada lantai dasar Twin Towers Petronas ini terdapat pusat perbelanjaan bergensi bertingkat enam yang menyediakan berbagai merk-merk asing berkelas tinggi yaitu Suria KLCC.  Namun, tertutp untuk umum. Pengunjung hanya diijinkan untuk naik ke jembatan penyeberangan yang berada di lantai 41, tetapi jumlah pengunjung dibatasi kurang dari 1000 orang per hari.

twin tower petronas; twin tower petronas ticket; twin tower petronas height; twin tower petronas wiki; twin tower petronas restaurant; twin towers petronas; twin towers petronas skybridge; twin towers petronas kuala lumpur; twin towers petronas wiki; twin towers petronas malaysia; wisata malaysia; tour malaysia; ayodolenrek; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Yuntyad di Twin Towers Petronas
Tahun 2014


Tersedia dua paket wisata di Twin Towers Petronas ini, pertama wisatawan hanya sampai ke jembatan penyeberangan saja. Kedua, selain jembatan, wisatawan dapat menikmati kemewahan bangunan ini sampai ke lantai 86. Untuk mengikuti kedua paket wisata ini, kita harus datang pagi-pagi sekali sebelum tiket terjual habis.

Akses Menuju Menara Kembar Petronas

Untuk mengunjungi Twin Towers Petronas ini, kita dapat menggunakan kereta api bawah tanah, Jalur Putra LRT kemudian turun di stasiun KLCC.

twin tower petronas; twin tower petronas ticket; twin tower petronas height; twin tower petronas wiki; twin tower petronas restaurant; twin towers petronas; twin towers petronas skybridge; twin towers petronas kuala lumpur; twin towers petronas wiki; twin towers petronas malaysia; wisata malaysia; tour malaysia; ayodolenrek; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Yuntyas dkk di Menara Kembar Petronas
Tahun 2013

Penutup

Itulah ulasan ayodolen tentang perjalanan wisata Yuntyas dan Susilowati saat berkunjung ke Twin Towers Petronas atau Menara Kembar Petronas Malaysia. Satu lagi perbendaharaan objek wisata di negeri Jiran Malaysia yang dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita tentang objek-objek wisata di dunia.



Safari Perjalanan Wisata Susilowati Ke Malaysia : Batu Caves

Batu Caves Malaysia – Salah satu objek wisata yang dikunjungi oleh Susilowati dan rombongan adalah Batu Caves atau Gua Batu. Batu Caves merupakan sebuah bukit kapur yang didalamnya terdapat gua-gua dan kuil, terletak di distrik Gombak, Selangor, Malaysia.

Jika di Indonesia kita memiliki objek wisata yang hampir sama seperti Gua Lawa Purbalingga, Gua Lawa Trenggalek dan gua-gua lainnya di perbukitan kapur yang tersebar di wilayah Indonesia. Batu Caves ini memiliki keistimewaan dimana di dalamnya terdapat satu kuil Hindu di luar Negara India yang paling populer, dan didedikasikan untuk Dewa Murugan.

batu caves; batu caves ticket; batu caves malang; tiket masuk batu caves 2019; batu caves terbaru; makan siang di batu caves; batu caves buka jam berapa; harga tiket masuk batu caves; batu caves temple; batu caves malaysia; batu caves kuala lumpur; batu caves to genting; batu caves malaysia adalah; batu caves stairs; batu caves berapa tangga; ayodolenrek; batu caves terbaru; batu caves malam hari; batu caves selangor; wisata malaysia; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Andini di Batu Caves, Selangor, Malaysia

Selain sebagai objek wisata, Batu Caves juga merupakan titik fokus festival Hindu Thaipusam di Malaysia.

Susi dan rombongan merasa kagum melihat keindahan Batu Caves ini. Begitu indah dan dikelolah dengan professional termasuk penataan ruang dan penempatan patung-patung serta pencahayaan ruangan yang bagus. Gua alami ini telah diubah menjadi objek wisata yang professional tanpa menghilangkan unsur-unsur alamnya.

Untuk lebih mengenal objek wisata gua batu yang ada di distrik Gombak, Selangor, Malaysia ini, mari kita lihat sejarahnya berdasarkan sumber yang dikutip dari Wikipedia.

Sejarah Batu Caves

Batu Caves terbentuk dari bebatuan kapur yang berumur kurang lebih 400 juta tahun. Pada beberapa pintu masuk gua digunakan sebagai tempat penampungan bagi masyarakat adat atau masyarakat asli daerah tersebut.

Seperti pada umumnya sebuah gua, Batu Caves juga menjadi sarang bagi kelelawar sehingga pada awal tahun 1860, para pemukim dari Tiongkok mulai menggali guano atau kotoran Kelelawar sebagai bahan pupuk sayuran mereka. 

Pada tahun 1878, pemerintah kolonial termasuk Daly dan Syers serta naturalis Amerika, William Hornaday menemukan dan mencatat keberadaan Batu Caves ini sehingga objek wisata ini menjadi terkenal.

Setelah itu, Batu Caves dipromosikan sebagai tempat ibadah yang didirikan oleh K. Thamboosamy Pillai, seorang pedagang dari India. Pedagang India ini terinspirasi oleh pintu masuk gua utama berbentuk "Vel" kemudian berkeinginan untuk membangun kuil di dalam gua tersebut yang didedikasikan untuk Dewa Murugan.

batu caves; batu caves ticket; batu caves malang; tiket masuk batu caves 2019; batu caves terbaru; makan siang di batu caves; batu caves buka jam berapa; harga tiket masuk batu caves; batu caves temple; batu caves malaysia; batu caves kuala lumpur; batu caves to genting; batu caves malaysia adalah; batu caves stairs; batu caves berapa tangga; ayodolenrek; batu caves terbaru; batu caves malam hari; batu caves selangor; wisata malaysia; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Andini dengan latar Dewa Murugan

Pillai, yang juga merupakan pendiri  Kuil Sri Mahamariamman, pada thun 1890 membangun murti (patung yang dikuduskan) dari Sri Subramania Swamy yang sekarang dikenal sebagai Gua Kuil (Temple Caves). 

Lalu, semenjak tahun 1892, festival Thaipusam di bulan Tamil, Thai (yang jatuh pada akhir Januari/awal Februari) telah dirayakan di tempat ini.

Keberadaan tangga kayu, mulai dari pintu masuk hingga ke Gua Kuil dibangun pada tahun 1920 dan sekarang telah diganti dengan 272 anak tangga terbuat dari beton. Dari begitu banyaknya gua kuil yang ada di Batu Caves, hanya ada satu gua yang paling besar dan paling terkenal yaitu Temple Caves, disebut demikian karena gua ini menaungi beberapa kuil Hindu di bawah langit-langit berkubah

Pembangunan Batu Caves

Setelah perombakan di dalam Batu Caves, pembangunan dilakukan untuk menambah daya tarik objek wisata ini berupa patung Murugan, Dewa agama Hindu, setinggi 42.7 m (140 ft), merupakan patung Murugan tertinggi di dunia, yang terletak di luar Batu Caves.

batu caves; batu caves ticket; batu caves malang; tiket masuk batu caves 2019; batu caves terbaru; makan siang di batu caves; batu caves buka jam berapa; harga tiket masuk batu caves; batu caves temple; batu caves malaysia; batu caves kuala lumpur; batu caves to genting; batu caves malaysia adalah; batu caves stairs; batu caves berapa tangga; ayodolenrek; batu caves terbaru; batu caves malam hari; batu caves selangor; wisata malaysia; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Susi dan Andini berfoto dengan latar Dewa Murugan

Nilai dari patung yang berdiri dengan megah ini sekitar 24 juta Rupee, yang terbuat dari 1550 meter kubik beton, 250 ton bar baja dan balutan 300 liter cat emas yang didatangkan dari Thailand.

Kemudian kawasan sekeliling batu Caves dibangun perumahan-perumahan dimulai sejak tahun 1970 antara lain adalah perumahan Taman Batu Caves, Taman Selayang, Taman Amaniah, Taman Sri Selayang, dan Taman Medan Batu Caves.

Sehingga, Batu Caves dan lingkungan di sekitarnya berubah menjadi satu kawasan industri dan perumahan baru dengan toko-toko dan jembatan layang yang menghubungkan ke jalan raya. 

Kemudian dibangun juga, sebuah rel ekstensi KTM Komuter baru senilai 515 juta Ringgit mulai dari kawasan Sentul menuju Batu Caves dan telah dioperasikan pada bulan Juli 2010 selanjutnya Stasiun komuter Batu Caves juga telah dibuka

Situs Religious Batu Caves

Kompleks objek wisata Batu Caves berdiri hampir 100 m di atas tanah, terdiri dari tiga gua utama dan beberapa gua yang lebih kecil. Dimana, gua terbesar, disebut sebagai Gua Katedral atau Gua Kuil (Temple Caves) yang memiliki tinggi 100 m dan langit-langit berhiaskan ukiran elemen Hindu. Sehingga untuk mencapainya, pengunjung harus mendaki 272 anak tangga yang curam.

batu caves; batu caves ticket; batu caves malang; tiket masuk batu caves 2019; batu caves terbaru; makan siang di batu caves; batu caves buka jam berapa; harga tiket masuk batu caves; batu caves temple; batu caves malaysia; batu caves kuala lumpur; batu caves to genting; batu caves malaysia adalah; batu caves stairs; batu caves berapa tangga; ayodolenrek; batu caves terbaru; batu caves malam hari; batu caves selangor; wisata malaysia; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Andini di dalam Gua Batu Caves

Lalu, di dasar bukit terdapat dua gua kuil yaitu Gua Galeri Seni dan Museum Gua, yang berisikan patung-patung dan lukisan Hindu. Kemudian kompleks Batu Caves  ini direnovasi dan dibuka sebagai Vila Gua (Cave Villa) pada tahun 2008. 

batu caves; batu caves ticket; batu caves malang; tiket masuk batu caves 2019; batu caves terbaru; makan siang di batu caves; batu caves buka jam berapa; harga tiket masuk batu caves; batu caves temple; batu caves malaysia; batu caves kuala lumpur; batu caves to genting; batu caves malaysia adalah; batu caves stairs; batu caves berapa tangga; ayodolenrek; batu caves terbaru; batu caves malam hari; batu caves selangor; wisata malaysia; wisata di malaysia; ayo dolen rek
Andini di dalam Gua Batu Caves

Lukisan dan patung-patung yang terdapat di dalam kuil lebih banyak menceritakan kisah kemenangan Dewa Murugan atas iblis Soorapadam. Untuk menikmati kunjungan di Batu Caves ini, pengelolah menyediakan tur audio untuk pengunjung.


Monyet Ekor Panjang Di Batu Caves

Selain kuil-kuil, di Batu Caves terdapat gua-gua yang masih alami yang memiliki beragam fauna di dalamnya, termasuk beberapa spesies unik, seperti laba-laba Liphistiidae dan Eonycteris serta kelelawar Rousettus

Hewan lain yang berada di situs ini adalah berbagai monyet ekor panjang, yang diberi makan oleh pengunjung  secara sukarela. Namun, monyet-monyet ini cukup berbahaya karena suka menggigit wisatawan (terutama anak kecil) karena mereka cukup teritoris.

Kemudian di bawah Gua Kuil terdapat sebuah Gua Gelap (Dark Caves), yang terdiri dari formasi batuan dan sejumlah hewan ditemukan di tempat tersebut. Gua ini merupakan rangkaian gua sepanjang dua kilometer dari gua-gua yang relatif tidak tersentuh. 

Sehingga dalam rangka mempertahankan ekologi gua, akses wisatawan ke daerah tersebut dibatasi. Namun, Malaysia Nature Society mengorganisir perjalanan untuk pendidikan dan petualangan secara reguler ke Gua Gelap tersebut.

Rute Perjalanan Menuju Batu Caves

Lokasi Batu Caves terletak 13 km dari ibukota Kuala Lumpur. Sehingga cara paling mudah untuk mencapai Batu Caves adalah dengan menggunakan kereta komuter dari stasiun komuter KL Sentral, dengan tarif 2 RM untuk satu kali perjalanan. 

Selain itu, Anda juga dapat menggunakan taksi, dengan tarif sekitar 20-25 RM dari KL Sentral (atau lebih). Pilihan lain untuk dapat mencapai Batu Caves adalah menggunakan Bus Terminus 11/11d dari Bangkok Bank (Dekat Terminus Puduraya) atau Bus U6 dari Titiwangsa.

Penutup

Demikian ulasan tentang objek wisata Batu Caves yang berada di distrik Gombak, Selangor, Malaysia.  Sumber utama dari artikel ini adalah perjalanan wisata Susilowati bersama putrinya saat berkunjung ke Malaysia.

Semoga dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita tentang objek-objek wisata di negeri Upin dan Ipin ini.

Artikel Tentang Susilowati Lainnya :


Safari Perjalanan Wisata Susilowati Ke Malaysia : Pengantar

Safari Perjalanan Wisata Susilowati Ke Malaysia : Pengantar – Susilowati, sosok wanita hitam manis bertubuh mungil yang bekerja di Mahkamah Agung RI ini, ternyata telah menjelajahi hampir seluruh daerah di Indonesia dan beberapa tempat wisata di luar negeri.

Sama seperti Ratih, pada awalnya,  wanita penyuka pohon kaktus ini tidak mau mengatakan dan memberikan data-datanya, namun dengan alasan memperkaya kazanah wisata jalan-jalan di website www.ayodolenrek.com, akhirnya Susi mau memberikan data dan foto-foto perjalanan wisatanya secara bertahap.

Pertama kali yang diberikannya adalah foto dan data perjalanannya ke Malaysia bersama teman-teman kantor dan anak semata wayangnya, Andini.

Safari Perjalanan Wisata Susilowati Ke Malaysia : Pengantar

Pada bulan Juli 2014 bertepatan dengan liburan kenaikan kelas Andini, Susilowati bersama rombongan teman-teman kantornya dimana masing-masing membawa anaknya, mereka melakukan serangkaian perjalanan wisata ke Negeri Jiran, Malaysia.

Ada beberapa tempat wisata di Malaysia yang dikunjungi oleh Susilowati dan rombongan selama berada di negeri Mahathir Mohamad ini antara lain adalah :
  1. Genting Highland
  2. Putrajaya, Ibukota Pemerintahan Malaysia
  3. Istana Kerajaan Lama di Kuala Lumpur
  4. Batu Caves, Selangor, Malaysia
  5. I-City Shah Alam, Malaysia
Untuk  lebih mengenal tempat-tempat wisata di Malaysia maka penulis menyajikannya secara bertahap agar penjelasan dari masing-masing tempat wisata tersebut dapat diulas lebih detail sehingga dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita tentang objek wisata di negeri Upin dan Ipin ini.

Sebagai pengantar, berikut ini adalah moda transportasi yang digunakan oleh Susilowati bersama rombongan saat berada di Malaysia yaitu kereta api dan Awana Skyway.

Jika menggunakan moda kereta api tentunya sudah menjadi hal biasa yang sering kita lakukan di Indonesia meskipun berbeda dalam sisi desain arsitektur stasiun kereta api, kebersihan dan kerapian keretanya. Namun, pada umumnya tetaplah sama mengingat jawatan KAI sedang berbenah ke arah yang lebih baik.

Stasiun Kereta Api
Andini di Train Station

Sedangkan jika menggunakan Gondola, kita dapat menggunakannya saat berkunjung ke TMII atau Taman Mini Indonesia Indah. Namun yang berbeda di Malaysia adalah adanya Gondola berlantai kaca. Sama-sama Gondola, namun berbeda rasanya jika menaiki Gondola berlantai kaca dimana pemandangan yang ada sekeliling dan dibawah kita akan terlihat dengan jelas.

Gondola
Susi dan Andini naik Gondola

Gondola Menuju Genting Highland
Gondola Menuju Genting Highland

Pastinya, akan memberikan sensasi yang berbeda, apalagi jika kita takut akan ketinggian.

Itulah ulasan safari perjalanan wisata Susilowati bersama rombongan termasuk Andini, anaknya, ke Malaysia.

Semoga dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita tentang objek-objek wisata di negeri  jiran, Malaysia.



Perjalanan Ratih Hayuningdyah Ke Chin Swee Temple, Genting Highland

Perjalanan Ratih Hayuningdyah Ke Chin Swee Temple, Genting Highland – Pada tanggal 12 Maret 2013 atau 5 tahun yang lalu, tepat di hari ulang tahunnya, Ratih Hayuningdyah melakukan perjalanan wisata ke Chin Swee Temple, Genting Higland, Malaysia. Perjalanan wisata ke Malaya ini merupakan kado ulang tahun dari putrinya tercinta, Shanty.

Sebenarnya, sosok wanita ayu yang rendah hati ini tidak mau membeberkan kisah perjalanannya ke Chin Swee temple, namun ketertarikan penulis terhadap tempat-tempat wisata baru baik di Indonesia maupun manca Negara, membuatnya luluh lalu memberikan ijin untuk meng-upload foto-fotonya.

Tidak ada niatan untuk pamer atau menonjolkan diri namun hanya sekedar berbagi informasi tentang tempat wisata di negara tetangga sebagai penambah wawasan kita.

Perjalanan Ratih Hayuningdyah Ke Chin Swee temple, Genting Higland
Chin Swee Temple, Genting Highland, Malaysia

Pendiri Chin Swee Temple adalah Tan Sri Dato Lim Goh Tong, sekaligus pendiri Genting Highland. Kuil ini  dibangun untuk menghormati para leluhur yang berasal dari Fujian, Tiongkok. Memang bentuknya sederhana namun Kuil Chin Swee Caves ini menawarkan pemandangan menakjubkan bagi pengunjung yang ingin menikmati ketenangan.

Ratih dan Shanty dengan latar Pendiri Genting Highland
Ratih dan Shanty dengan latar Pendiri Genting Highland

Sesekali hujan turun dan kabut tipis sering menyapa menunjukkan jika Chin Swee Temple memang berada di ketinggian.

Berikut ini adalah ulasan tentang tempat wisata spiritual Chin Swee Temple yang berada di Genting Higland, Malaysia.

Chin Swee Temple, Genting Highland, Malaysia

Kuil Chin Swee merupakan tempat peribadatan bagi umat Taoisme yang berada di  dataran tinggi Genting, Malaysia. Letaknya berada di ketinggian 4600 di atas permukaan laut dan memiliki pemandangan yang begitu indah. 

Sebuah Pagoda dengan 9 lantai tampak menjulang menyentuh langit. Jika langkah kaki kita masih kuat, jangan lewatkan untuk menaiki pagoda ini hingga lantai teratas kerana dari puncak pagoda, kita dapat melihat pemandangan 360 derajad dari segala penjuru Genting Highland.

Pagoda Chin Swee Temple
Pagoda Chin Swee Temple

Sebelum menjadi Kuil, tempat ini dulunya merupakan plot area berbatuan dan hutan yang berada dalam kepemilikan Grup Genting, Pada tahun 1994, Chin Swee Caves Temple ini dibuka setelah dua puluh tahun sebelumnya mengalami pembangunan secara berkala.

Saat ini, Chin Swee Caves Temple telah mengalami modernisasi. Namun demikian,  kita tetap dapat menikmati pemandangan indah di puncak ketinggiannya.

Lokasi Chin Swee Caves Temple cukup strategis sehingga mudah diakses baik menggunakan gondola Awana SkyWay atau melalui jalan darat.

Berikut ini adalah beberapa kegiatan yang dapat kita lakukan saat berada di Chin Swee temple.

1. Perjalanan Dari Neraka ke Surga Sebagai Bahan Intropeksi Diri

Ada satu bagian yang menarik perhatian kita saat keluar dari Awana Skyway. Kita akan melewati lorong jalan yang di sampingnya terdapat patung-patung. Menurut ajaran Taoisme, Lorong ini bercerita tentang perjalanan dari neraka ke surga saat di alam baka. 

Setiap tahapan dalam lorong ini menceritakan lapisan-lapisan neraka  saat berada di alam baka bila kita jatuh di dalamnya dan di adili sesuai dengan dosa-dosa kita semasa hidup di dunia. Semakin tinggi tahapan lorong yang kita lewati maka semakin menyeramkan hukuman yang akan kita terima hingga tahap teratas.

Lorong Neraka menuju Surga
Lorong Neraka Menuju Surga
Chin Swee Temple

Setelah dosa-dosa kita terbayar dengan merasakan hukuman di neraka, maka kita kembali bersih dan berhak meraskan indahnya surgawi.

Itulah makna yang terdapat dalam lorong yang berada di Chin Swee temple, perjalanan menuju pencerahan atau “Journey to Enlightment.” 

2. Mengunjungi Kuil

Dalam kawasan Chin Swee Temple, terdapat sebuah kuil peribadatan yang berada pada level 7. Bagi penganut  Taoisme, kesempatan ini dimanfaatkan untuk memanjatkan doa dan pujian menggunakan media dupa dan uang kertas atau kim chua.

Ratih bersama Panglima Thio dalam legenda Sam Kok
Ratih bersama Panglima Thio
dalam legenda Sam Kok

Jika di Indonesia, saat beribadah di kuil kita bisa membayar dengan sukarela, maka di Chin Swee Temple ini kita harus membayar sebesar 10 RM sebagai pengganti dupa dan kim chua.

3. Menikmati Semilir Angin 

Saat berada dalam kawasan kuil, kita akan merasakan sejuknya angin yang berhembus sepoi-sepoi dan menyentuh lembut kulit membuat rasa tenang di hati. Sehingga cocok bagi mereka yang akan melakukan meditasi atau pemulihan jiwa.

Ratih Menikmati Semilir Angin di Chin Swee Temple
Ratih Menikmati Semilir Angin
di Chin Swee Temple

4. Berburu Foto Instagramable

Bagi penggemar fotografi, kesempatan saat berada di Chin Swee temple adalah berburu foto-foto instagramable. Banyak spot-spot foto yang menarik baik pemandangan alamnya maupun objek-objek bangunan seperti patung Budha dan Kuan-Yin yang berukuran besar.

Ratih bersama patung Biksu Tom Sam Cong
Ratih bersama patung Biksu Tom Sam Cong

5. Naik Gondola Awana Skyway

Berkunjung ke Chin Swee Temple tidak akan lengkap rasanya jika tidak mencoba menaiki gondola Awana Skyway. Pada tahun 2013 harga tiket naik gondola sebesar 6 RM sekarang naik menjadi 8 RM.

Sensasi yang mampu meningkatkan adrenalin adalah saat berada di lantai paling atas SkyAvenue Mall, sensasi lebih menantang dapat kita rasakan dengan menaiki gondola berlantai kaca bening dengan membayar 50 RM.

Gondola Awana Skyway
Gondola Awana Skyway

Selama naik gondola dengan kecepatan 6 m/detik dari SkyAvenue Station melewati Awana SkyWay menuju Chin Swee Temple terasa ada sensasi yang menggelitik dan menjadi pengalaman mendebarkan ketika menyeberang batas jurang sejauh 3.4 km. 

Terlebih lagi jika menumpang cable car glass floor. Rasanya, kaki dan dengkul menjadi lemas seketika. Sehingga sebaiknya sewaktu naik gondola Awana SkyWay adalah mengatur nafas agar tidak cepat panik apabila gondola sedikit berguncang karena kencangnya angin. 

Penutup

Itulah sekelumit ulasan tentang objek wisata spiritual Chin Swee Temple yang berada di Genting Highland, Malaysia. Tulisan ini terinspirasi dari foto-foto perjalanan Ratih Hayuningdyah, alumni smanda 88 Malang, saat melakukan wisata ke negeri Malaya.

Semoga bermanfaat..